Grey Literature
Perancangan dan Penerapan Sistem Penilaian Kinerja Karyawan pada PT Pacific Coatings Batam
Pelaksanaan Kerja Praktek ini bertujuan untuk membantu manajemen perusahaan PT. Pacific Coatings Batam dalam melakukan penilaian kinerja sesuai prinsip praktek sumber daya manusia pada karyawan. Disebabkan karena masih belum diterapkannya sistem penilaian kinerja karyawan yang sesuai prosedur praktek manajemen sumber daya manusia. Kegiatan kerja praktek ini dilakukan selama empat bulan dimulai pada 1 Maret 2017 dan berakhir pada 30 Juni 2017.
Penulis menggunakan beberapa metode dalam pelaksanaan kerja praktek ini yaitu observasi, wawancara, perancangan proyek dan implementasi proyek. Hasil observasi dan wawancara menghasilkan informasi yang dapat digunakan dalam perancangan luaran proyek. Luaran proyek yang dihasilkan pada kerja praktek ini berupa sistem penilaian kinerja karyawan dengan menngunakan metode skala peringkat.
Penulis berharap sistem penilaian kinerja karyawan PT. Pacific Coatings Batam dapat bermanfaat bagi pihak perusahaan, karyawan dan penulis sendiri. Sistem ini didesain mulai dari penentuan metode penilaian kinerja, penentuan kriteria penilaian, dan cara perhitungan skor dalam penilaian kinerja karyawan. Sistem yang dibuat juga mencakup orientasi dan juga pelatihan kepada pemilik usaha.
17/UIB/WP41/0024 | Reference Room | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain